25 Kata-Kata Inspirasi untuk Membangkitkan Semangat Hidup

25 Kata-Kata Inspirasi untuk Membangkitkan Semangat Hidup by Ucapakankata.my.id

Menjalani hidup memang tidak mudah. Ada banyak persoalan atau permasalahan yang sering kali membuat Anda merasa lelah. Tentu saja wajar jika merasa seperti itu, tapi ada baiknya jika Anda jangan terus-terusan berkubang di dalamnya. Cobalah baca kumpulan kata-kata inspirasi berikut, siapa tahu akan memotivasi Anda kembali.

Terkadang Anda membutuhkan petunjuk agar bisa melakukan suatu perubahan atau menyelesaikan sebuah persoalan. Arahan itu bisa datang dari orang terdekat, motivator, bacaan buku, hingga kumpulan kata-kata inspirasi.



Di artikel ini, ada banyak kutipan yang dapat membangkitkan semangat serta memberi Anda inspirasi. Mulai dari kata-kata bijak tentang kehidupan, percintaan, ajaran agama, dan sebagainya. Lengkap, bukan?


Setelah membacanya, siapa tahu hati Anda langsung tergerak untuk menciptakan hal-hal baru. Semoga kumpulan kata-kata inspirasi tersebut juga dapat memberi pencerahan ketika Anda mendapat banyak masalah.



Tak hanya untuk diri sendiri, Anda pun bisa mengirimkan kutipan-kutipan itu pada keluarga, teman, dan pacar. Bagikan pula di media sosial agar orang-orang yang membacanya turut terinspirasi sekaligus termotivasi.


Sudah tak sabar ingin mengetahui kumpulan kata-kata inspirasi yang dapat Anda temukan di sini? Langsung saja simak penjelasan lengkapnya di bawah ini! Mudah-mudahan ada banyak kutipan inspiratif yang menarik hati Anda.


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi tentang Kehidupan


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi - Marcus Aurelius


1. Hidup Seimbang


Hidup yang tenang adalah hidup yang seimbang. Dalam kesenangan ada kesedihan. Dalam kekuatan ada kelemahan. Dan semua itu harus diolah. Maisie Junardy


Menurut penulis Maisie Junardy, ketenangan itu berbanding lurus dengan keseimbangan hidup. Bagaimana mencapainya? Nikmati saja setiap harmoni kehidupan yang menghampiri hidup Anda, seperti kegembiraan, kesedihan, kelemahan, kekuatan, dan sebagainya.


Perlu diingat, dibutuhkan banyak pengalaman dan pengetahuan agar Anda bisa mencapai keseimbangan. Selama bisa mengolah setiap masalah dan peristiwa yang dilalui dengan bijak, kemungkinan Anda akan merasa nyaman menjalani hidup ini.


2. Zona Nyaman


Jika hidup ini dibaratkan lingkaran, apakah kamu hanya akan berputar di zona nyamanmu? Arief Subagja


Setelah membaca kata-kata bijak singkat dari Arief Subagja di atas, mungkin hati Anda langsung tersentil. Apalagi kalau Anda sudah terlanjur nyaman dengan hidup maupun rutinitas yang dijalani sehari-hari.


Keadaan Anda tersebut ibarat katak dalam tempurung. Jika enggan keluar dari kenyamanan, kemungkinan Anda tak akan menemui hal-hal baru atau mendapatkan wawasan yang lebih luas. Hidup pun jadinya cenderung monoton dan kurang menantang.


3. Jadilah Orang Baik


Jangan hidup seperti preman. Jangan berbuat dosa. Jangan mencuri dari orang lain. Bahkan jika Anda hanya hidup untuk satu hari, jadilah orang baik. Hiduplah sebagai orang baik. Jika tidak, selama sisa hidup, Anda akan menyesalinya. Wise Prison Life


Hidup adalah sebuah pilihan, apakah Anda ingin memilih jalan yang lurus atau sebaliknya. Kutipan yang diambil dari drama berjudul Wise Prison Life tersebut seolah mengarahkan Anda agar memilih untuk menjalani hidup yang baik.


Caranya, janganlah hidup seperti preman yang selalu berbuat dosa dan senang mengambil hak orang lain. Lakukanlah hal-hal baik agar tak ada penyesalan di kemudian hari, apalagi jika jatah hidup Anda tinggal sehari.


4. Kualitas Pikiran


Kebahagiaan hidupmu bergantung pada kualitas pikiranmu. Marcus Aurelius


Hidup Anda tergantung apa dipikirkan, kira-kira itulah pesan yang ingin disampaikan kata-kata bijak bermakna mendalam dari Kaisar Romawi, Marcus Aurelius di atas. Ketika Anda berpikir hidup ini indah, mungkin semuanya akan berjalan indah.


Sebaliknya, kalau selalu beranggapan bahwa hidup itu menyedihkan, kemungkinan Anda tak akan pernah bahagia. Tak mau, kan, terjadi seperti itu? Jadi, tingkatkanlah kualitas berpikir Anda agar bisa menjadi lebih kreatif, positif, dan produktif.


5. Hidup Sederhana


Hiduplah secara sederhana. Bermimpilah yang besar. Bersyukur. Berilah cinta. Tertawalah yang banyak. Paulo Coelho


Dalam kumpulan kata-kata inspirasi ini, terdapat pula kutipan dari penulis Paulo Coelho. Dia menyampaikan bahwa hendaknya Anda hidup dengan sederhana. Namun di balik kesederhanaan itu, milikilah mimpi yang besar.


Tak hanya itu, lengkapi pula hidup Anda dengan cinta dan kasih sayang. Banyak-banyaklah mencari hiburan agar apa yang Anda lalui tak membosankan. Dengan begitu, setiap detik waktu yang Anda jalani mungkin akan terasa begitu mengesankan.


Baca juga: Kumpulan Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Orang Spesial yang Berarti dalam Hidup Anda


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi yang Sangat Memotivasi


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi - Denis Waitley


1. Anda Bisa!


Jika Anda bisa memimpikannya, Anda bisa melakukannya. Walt Disney


Tak ada yang tak mungkin di dunia ini. Pernahkah Anda mendengar kalimat tersebut? Kurang lebih, itulah pesan yang coba ingin disampaikan oleh pengusaha asal Amerika Serikat, Walt Disney lewat kutipan bijaknya di atas.


Kalau Anda berani bermimpi, berarti harus berani pula mewujudkannya. Caranya bagaimana? Jalani dan fokuslah pada rencana maupun strategi yang telah Anda susun. Pelajari juga hal-hal baru yang mendukung usaha Anda dan jangan pernah berhenti meskipun menemui kegagalan.


2. Kekuatan dalam Diri


Percayalah pada dirimu dan kemampuanmu. Ketahuilah bahwa ada sesuatu di dalam dirimu yang lebih besar daripada rintangan apa pun. Christian Larson


Terkadang, penghambat kesuksesan Anda bukan datang dari pihak lain melainkan berasal dari diri sendiri. Sifat-sifat negatif, seperti kurang percaya diri dan takut gagal biasanya akan dengan mudah melumpuhkan perjuangan Anda.


Cobalah simak baik-baik kata-kata motivasi sukses dari penulis Christian Larson di atas. Percaya pada kemampuan diri adalah kekuatan utama yang harus Anda miliki. Yakinlah pula bahwa Anda bisa melewati setiap rintangan hidup yang menghadang.


3. Perubahan Itu Pilihan


Orang tidak berubah dengan waktu. Orang berubah oleh pilihan. Pen For a Thought


Waktu tak akan mengubah keadaan selama Anda tak mengusahakan diri untuk berubah, kira-kira itulah maksud dari kata-kata inspirasi di atas. Kutipan tersebut bisa Anda jadikan bahan renungan dalam menjalani hidup atau menghadapi sebuah permasalahan.


Kalau ingin hidup Anda berubah menjadi lebih baik, berjuanglah untuk menuju ke arah sana. Begitu halnya ketika mendapat masalah, temukanlah solusi agar persoalan yang Anda hadapi segera selesai.


4. Tak Pernah Berhenti


Tidak penting seberapa lambat Anda bergerak selama Anda tidak berhenti. Confusius 


Beberapa sifat yang mungkin sering menghambat keberhasilan Anda adalah mudah menyerah dan tidak konsisten. Anda tak akan pernah mencicipi kesuksesan kalau setiap menjalankan usaha mudah berhenti di tengah jalan.


Untuk itu, renungkanlah kata-kata inspirasi dari filsuf asal Tiongkok, Confusius di atas. Tak mengapa langkah Anda lambat asalkan tak pernah berhenti dan selalu bergerak untuk maju. Hingga suatu ketika, Anda pun tak menyadari jika sudah mencapai tujuan dan keberhasilan.


5. Memiliki Tujuan Pasti


Pemenang adalah mereka yang memiliki tujuan pasti dalam hidup. Denis Waitley


Setujukah Anda dengan ungkapan dari penulis sekaligus motivator, Denis Waitley tersebut? Kalau ingin menjadi orang yang berhasil, menentukan tujuan hidup adalah hal pertama yang harus Anda lakukan.


Tak hanya itu, Anda juga harus menentukan beragam strategi agar bisa mencapai tujuan yang ingin diraih. Perhitungkan pula godaan dan rintangan yang akan dihadapi agar Anda tak mudah menyerah di tengah jalan.


Baca juga: Kumpulan Kata-Kata Sedih Perpisahan sebagai Ucapan Selamat Tinggal


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi Bijak dari Tokoh Terkenal Dunia


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi - Buddha


1. Kebahagiaan dan Hidup


Anda tidak akan pernah bahagia jika Anda masih mencari apa komposisi kebahagiaan. Anda tidak akan pernah hidup jika Anda masih mencari arti hidup. Albert Camus


Sepertinya benar juga apa yang disampaikan oleh penulis kelahiran Aljazair, Albert Camus di atas. Masihkah Anda kerap bertanya-tanya apa itu kebahagiaan dan bagaimana mencapainya? Kalau iya, kemungkinan Anda tak akan pernah mendapatkan jawaban karena kebahagiaan itu hanya bisa dirasakan, bukan dipikirkan.


Begitu pula dengan hidup yang Anda lalui setiap hari. Jika hanya terus-menerus mempertanyakan apa itu hidup tanpa menyelami lika-likunya, bisa jadi selama ini Anda tidak benar-benar merasakan hidup yang sesungguhnya.


2. Rendah Diri


Jika Anda berpikir Anda terlalu kecil untuk membuat sebuah perubahan, cobalah tidur di ruangan dengan seekor nyamuk. Dalai Lama


Apakah Anda sering merasa pesimis dan rendah diri sebelum mencoba sesuatu? Kalau iya, coba baca baik-baik salah satu kumpulan kata-kata inspirasi di atas. Kata Dalai Lama, jika Anda selalu merasa tak percaya diri untuk membuat perubahan, coba saja tidur bersama seekor nyamuk.


Sesungguhnya, kutipan tersebut hanyalah sindiran agar Anda tak merasa kerdil lagi. Pelan-pelan, singkirkanlah hal-hal negatif yang sering menghinggapi pikiran Anda. Lalu, ganti dengan pikiran-pikiran positif agar rasa percaya diri Anda bangkit kembali.


3. Kesehatan, Kebahagiaan, dan Kesetiaan


Kesehatan adalah hadiah terbesar, kebahagiaan adalah kekayaan terbesar, dan kesetiaan adalah hubungan terbaik. Buddha


Barangkali keseimbangan hidup dapat dicapai jika Anda mengetahui kiat meraihnya. Bagaimana caranya? Mungkin Anda dapat mengikuti kata-kata bijak yang disampaikan Sang Buddha tersebut.


Jagalah kesehatan Anda karena itu merupakan hadiah terbesar dari Tuhan. Selanjutnya, temukan hal-hal yang membuat hati Anda bahagia dan tenang. Terakhir, jadilah setia serta bersyukurlah jika Anda dikaruniai pasangan yang loyal.


4. Memberi dan Menerima


Apa yang Anda dapatkan adalah penghidupan, apa yang Anda beri adalah kehidupan. Lillian Gish


Dalam menjalani hidup, selama ini Anda mungkin sering menghitung pencapaian apa saja yang telah diraih dan didapatkan. Tapi, pernahkah mencoba menghitung kira-kira apa saja yang telah Anda berikan untuk orang lain. Sudahkah kehadiran Anda memberikan manfaat bagi sekitar?


Kalau belum, coba baca dengan seksama kutipan dari aktris asal Amerika Serikat, Lillian Gish di atas. Penghidupan atau penghasilan adalah apa yang Anda dapatkan dan nikmati sendiri, sedangkah kehidupan ialah hal-hal bermanfaat yang Anda berikan pada orang lain.


5. Menilai dari Proses


Beri nilai dari usahanya jangan dari hasilnya. Baru kita bisa menilai kehidupan. Albert Einstein


Sepertinya masih banyak dari kita yang menilai sesuatu berdasarkan apa yang terlihat di akhir, mungkinkah Anda termasuk salah satunya? Jika iya, dengarkanlah baik-baik kata-kata inspirasi dari ilmuwan Albert Einstein tersebut.


Ketika Anda melihat seseorang mencapai kesuksesan, janganlah melulu menilai apa yang telah didapatkannya. Belajarlah dari suka duka yang dia jalani demi meraih mimpi-mimpinya. Cari tahu bagaimana orang itu memulainya dari awal hingga berhasil seperti sekarang.


Baca juga: Kumpulan Caption Keren buat Instagram tentang Motivasi, Cinta, dan Persahabatan


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi Cinta dari Film dan Novel


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi - Dear Zarry's


1. Mencintai Kekurangan dan Kelebihan


Ketika kamu mencintai seseorang, kamu akan mencintai segalanya tentang dirinya, tidak hanya sisi baiknya, tetapi sisi buruknya juga. Valentine’s Day


Jika saat ini sedang jatuh cinta, mungkin Anda langsung mengamini kutipan yang diambil dari film berjudul Valentine’s Day di atas. Bagaimana tidak? Anda akan dengan mudah menerima semua sifat yang ada pada kekasih, entah itu baik atau buruk.


Anda pun tak peduli ketika banyak orang menjelek-jelekkan dirinya atau berkata kalian tak cocok. Tak hanya itu, Anda akan terus berjuang melindunginya serta mempertahankan hubungan yang telah terbangun itu.


2. Bersama Menghadapi Dunia


Aku lebih memilih membagi seluruh hidupku bersamamu daripada menghadapi sepanjang zaman di dunia ini seorang diri. Lord of the Rings


Berdua lebih baik daripada hidup sendirian, mungkin itulah pesan yang ingin disampaikan kata-kata cinta dari film Lord of the Rings tersebut. Saat Anda telah menemukan belahan jiwa, barangkali tak ada yang lebih indah dibanding hidup berdua dengannya.


Segalanya terasa ringan dan mudah jika dihadapi bersama. Saat ada masalah, Anda dan pasangan pun bisa saling menguatkan. Berbeda halnya bila Anda sendirian, mungkin hidup yang Anda jalani terasa lebih berat karena semua harus dikerjakan sendirian.


3. Arti Cinta dan Kesetiaan


Kau ajarkan aku kesetiaan, sehingga aku setia. Kau ajarkan aku arti cinta, sehingga aku mampu mencintaimu seperti ini. Habibie & Ainun


Dapatkah Anda mengambil pelajaran setelah membaca kata-kata motivasi cinta dari film romantis Habibie & Ainun di atas? Terpenting, perlakukanlah pasangan dengan spesial agar dia semakin cinta dan sayang pada Anda.


Kalau Anda ingin pasangan setia, maka mulailah dengan menjaga hati dan kepercayaannya. Jika Anda ingin dia mencintai setulus hati, berilah dia ketulusan cinta yang tak mengenal rasa pamrih dan egois.


4. Mencintai Ketidaksempurnaan


Anda tidak mencintai seseorang karena mereka sempurna, Anda mencintai mereka terlepas dari fakta bahwa mereka tidak sempurna. My Sister’s Keeper 


Anda akan melupakan apakah dia sempurna atau sebaliknya ketika benar-benar jatuh cinta pada seseorang. Kenapa bisa begitu? Karena cinta sejati hanya bisa dirasakan oleh hati, bukan penilaian mata yang terkadang berujung pada fatamorgana.


Jika Anda memiliki seribu alasan dalam mencintai seseorang, coba sekali lagi tanyakan pada diri sendiri. Benarkah Anda sungguh-sungguh mencintainya? Jangan-jangan selama ini Anda hanya mencintai sosoknya yang begitu sempurna. Lantas, bagaimana jika suatu saat nanti kesempurnaan yang dia miliki hilang? Masihkah Anda mencintainya?


5. Cinta Butuh Perjuangan


Mencintai bukan perkara gampang. Kalau tak sabar, besok engkau menyerah. Dear Zarry’s


Banyak yang bilang jika cinta itu membutuhkan perjuangan dan pengorbanan. Meski Anda berusaha memungkiri, memang begitulah adanya. Paling tidak, Anda harus berjuang untuk mempertahankan hubungan kalian agar tak gampang bubar.


Selain itu, dibutuhkan pula kesabaran dalam menghadapi pasangan yang sifatnya mungkin bertolak belakang dari Anda. Kalau tidak begitu, bisa-bisa Anda akan mudah marah atau bahkan menyerah. Seperti halnya apa yang disampaikan kata-kata cinta yang dikutip dari novel Dear Zarry’s di atas.


Baca juga: Ungkapkan Isi Hati Anda dengan Kata-Kata yang Bikin Baper Ini


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi Bijak Islami dari Alquran dan Hadis


Kumpulan Kata-Kata Inspirasi - HR. Bukhari dan Muslim


1. Supaya Saling Mengenal


Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling mengenal. Q.S. Al-Hujurat: 13


Pernahkah Anda bertanya-tanya untuk apa Allah SWT menciptakan banyak perbedaan di dunia ini? Jenis kelamin, budaya, suku, bangsa, hingga bahasa pun banyak yang tak sama. Nah, jawabannya dapat Anda temukan pada kutipan ayat di atas.


Allah SWT menciptakan semua itu agar manusia saling mengenal dan memahami. Secara tidak langsung, keragaman dan kemajemukan itu juga mengajari Anda arti toleransi serta bagaimana cara menyayangi sesama.


2. Diciptakan Berpasang-Pasangan


Dan segala sesuatu kami jadikan berpasang-pasangan, supaya kamu mengingat kebesaran Allah. Q.S. Adz-Dzariyat : 49


Dalam kutipan Surah Adz-Dzariyat ayat 49 di atas,  disebutkan bahwa segala sesuatu di bumi ini diciptakan berpasang-pasangan. Ada siang dan malam, hitam dan putih, baik dan buruk, laki-laki dan perempuan, dan sebagainya.


Adanya fenomena tersebut ternyata bukan terjadi secara kebetulan. Allah SWT menciptakan segala sesuatu di bumi ini memiliki pasangan agar kita selalu bersyukur dan senantiasa mengingat kebesaran-Nya.


3. Sabar dan Salat


Jadikanlah sabar dan salat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyuk. Q.S. Al-Baqarah: 45


Bagi umat Islam, ibadah salat lebih dari sekadar ritual wajib yang harus dilaksanakan setiap hari. Di balik itu, terdapat manfaat yang secara tidak langsung Anda dapatkan, yakni dapat menolong dan menghindarkan dari perbuatan buruk. Syaratnya, Anda harus mengerjakannya dengan khusyuk.


Selain salat, sifat sabar juga dapat menjadi penolong hidup Anda. Kesabaran dapat menghindarkan Anda dari banyak sifat negatif, seperti kemarahan, kekufuran, kecemburuan, dan masih banyak lagi. Luar biasa, bukan?


4. Orang Kuat


Orang yang kuat bukanlah yang pandai bergulat, sungguh orang yang kuat adalah yang mampu menguasai dirinya ketika marah. HR. Bukhari dan Muslim


Dalam ajang pergulatan kita sering kali memuji seseorang yang berhasil mengalahkan lawannya. Lantas, dia pun dinobatkan sebagai makhluk terkuat, tak terkalahkan, hingga mendapatkan banyak penghargaan sekaligus hadiah.


Berbeda halnya dengan hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim di atas. Rasulullah SAW bersabda bahwa orang yang kuat bukanlah yang pandai bertarung dan menjatuhkan lawan, melainkan mereka yang mampu mengontrol dirinya saat dilanda kemarahan.


5. Keutamaan Menuntut Ilmu


Barang siapa yang menghendaki kehidupan dunia maka wajib baginya memiliki ilmu, dan barang siapa yang menghendaki kehidupan akhirat, maka wajib baginya memiliki ilmu, dan barang siapa menghendaki keduanya maka wajib baginya memiliki ilmu. HR. Tirmidzi


Tak hanya beribadah, umat Islam baik laki-laki maupun juga perempuan diwajibkan untuk menuntut ilmu. Pengetahuan bagaikan tongkat yang akan memberi petunjuk Anda dalam mencapai kebaikan di dunia dan akhirat.


Maka, janganlah pernah merasa lelah untuk menuntut ilmu kalau Anda ingin menggapai keberhasilan. Tak hanya menuntut ilmu untuk bekal hidup di dunia, imbangi pula dengan menimba pengetahuan agama agar hidup Anda di akhirat nantinya selamat.


Baca juga: Kata-Kata Sindiran Halus untuk Menyentil Perasaan Orang Lain


Resapi Kumpulan Kata-Kata Inspirasi agar Hidup Anda Semakin Termotivasi


Demikianlah kumpulan kata-kata inspirasi yang dapat Anda simak di PosBagus. Manakah dari kutipan itu yang paling mewakili kondisi hidup Anda? Hayati dan resapilah kata-kata tersebut agar Anda semakin termotivasi dalam menjalani hidup.


Tak hanya kumpulan kata-kata inspirasi, di sini Anda juga bisa menyimak artikel-artikel lainnya yang tak kalah menarik. Misalnya adalah aneka resep masakan, informasi tempat wisata, cerita lucu, dan masih banyak lagi. Selamat membaca!





Nantikan terus informasi terupdate seputar Contoh Surat, Quotes, Kata-Kata dan informasi bermanfaat lainnya hanya di Ucapakankata.my.id. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow dan ikuti Ucapakankata.my.id. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

*

إرسال تعليق (0)
أحدث أقدم