Contoh Teks Deskripsi – Dalam pelajaran bahasa indonesia, definisi teks deskripsi adalah teks yang menggambarkan atau memaparkan suatu objek secara jelas dan terperinci sehingga pembaca seolah-olah merasakan apa yang ditulis atau dideskripsikan penulis. Kita biasa menemukan pemakaian teks deskripsi di berbagai literatur baik fiksi maupun non fiksi.
Struktur Dan Jenis Teks Deskripsi
Secara umum Ciri teks deskripsi adalah berisi penggambaran atau penjelasan suatu objek dengan penggambaran atau penjelasan suatu objek yang menjadi topik dituliskan secara detail atau terperinci sehingga pembacanya mengerti secara jelas apa yang digambarkan di dalam teks.
Selain itu dengan adanya teks deskripsi, pembaca seolah-olah merasakan, melihat, mendengarkan, atau mengalami langsung apa yang disajikan di dalam teks. Hal ini bisa terjadi karena teks menjelaskan objek berdasarkan warna, bentuk, ukuran, dan cirri-ciri fisik maupun psikis objek secara detail.
Adapun Jenis Teks Deskripsi dapat dibedakan dari sudut pandang penulisannya yaitu:
- Teks Deskripsi Spatial yanitu penggambaran hanya berupa tempat, benda,
ruang, dan lainya. - Teks Deskripsi Subjektif yaitu penggambaran sesuai dengan perasaan penulis.
- Teks Deskripsi Objektif yaitu penggambaran apa adanya objek tersebut.
Sedangkan Struktur Teks deskripsi dalam pembuatannya terdiri dari 3 bagian inti yaitu:
- Identifikasi yaitu penentuan Identitas objek yang akan digambarkan
- Klasifikasi merupakan unsur penyusun yang bersistem dalam suatu kelompok menurut kaidah atau standar yang sebelumnya sudah ditetapkan.
- Deskripsi adalah bagian penjabaran ciri-ciri fisik objek secara detail.
Kumpulan Contoh Teks Deskripsi Lengkap
Untuk lebih memahami, silahkan simak berbagai contoh teks deskripsi berikut ini yang bisa menjadi bahan referensi buat kamu untuk membuat teks deskripsi sendiri sesuai dengan tema yang telah ditentukan.
Contoh Teks Deskripsi Tanaman
Padi
Merupakan salah satu tanaman budidaya terpenting dalam peradaban. Meskipun terutama mengacu pada jenis tanaman budidaya. Diduga berasal dari India atau Indocina dan masuk ke Indonesia dibawa oleh nenek moyang yang migrasi dari daratan Asia sekitar 1500 SM.
Produksi padi dunia menempati urutan ketiga dari semua serealia, setelah jagung dan gandum. Namun demikian, tumbuhan ini merupakan sumber karbohidrat utama bagi mayoritas penduduk dunia. Hasil dari pengolahan tumbuhan ini dinamakan beras.
Termasuk dalam suku padi-padian atau poaceae. Terna semusim, berakar serabut, batang sangat pendek, struktur serupa batang terbentuk dari rangkaian pelepah daun yang saling menopang daun sempurna dengan pelepah tegak, daun berbentuk lanset, warna hijau muda hingga hijau tua,berurat daun sejajar, tertutupi oleh rambut yang pendek dan jarang, bagian bunga tersusun majemuk, tipe malai bercabang, satuan bunga disebut floret yang terletak pada satu spikelet yang duduk pada panikula, tipe buah bulir atau kariopsis yang tidak dapat dibedakan mana buah dan bijinya,bentuk hampir bulat hingga lonjong, ukuran 3mm hingga 15mm, tertutup oleh palea dan lemma yang dalam bahasa sehari-hari disebut sekam, struktur dominan padi yang biasa dikonsuksi yaitu jenis enduspermium.
Contoh Teks Deskripsi Tentang Hewan
Hamster
Hamster adalah sejenis hewan pengerat yang terdapat berbagai jenis di dunia dan hampir ada di tiap negara. Bentuknya yang mini membuat hamster mudah untuk dibawa ke mana-mana dan tidak memerlukan kandang yang terlalu besar untuk merawatnya. Termasuk ke dalam subfamili cricetinae. Subfamili ini terbagi ke dalam sekitar 18 spesies, yang diklasifikasikan ke dalam enam atau tujuh genus.
Hewan ini memiliki badan yang gemuk, dengan ekor yang lebih pendek daripada badannya dan memiliki telinga yang berbulu, kaki yang lebar, pendek dan pendek gemuk. Memiliki bulu yang tebal dan panjang, dan bulunya memiliki berbagai warna tergantung spesies hewan tersebut, contohnya hitam, abu-abu, putih, cokelat, kuning, dan merah. Bagian bawah hewan ini berwarna putih sampai abu-abu dan hitam.
Hewan ini makhluk omnivora. Makanan mereka biasanya butir padi, tetapi juga termasuk buah segar, akar, bagian hijau tumbuhan, invertebrata dan beberapa binatang kecil lainnya (serangga seperti belalang). Hewan ini biasa membawa makanan mereka di pipi di mana di dalamnya terdapat kantung untuk dimasukkan ke dalam lubang makanan mereka. Namun, tidak semua makanan cocok untuk hamster. Beberapa makanan, seperti daun beracun dari tomat, bawang putih menjadi makanan yang paling berbahaya untuk kesehatannya.
Contoh Teks Deskripsi Alam
Keindahan Kota Magetan
Aku adalah seorang penduduk dari salah satu kota yang ada di Indonesia. Kota yang aku tempati adalah sebuah kota kecil tetapi sangat indah yaitu bernama kota magetan. Mungkin karena saking kecilnya kota ini membuat nama ini begitu asing bagi telinga kalian. salah satu kota yang menjadi batas antara Jawa Timur dengan Jawa Tengah.
Yang berada tepat di bawah lereng Gunung Lawu, karena termasuk dalam wilayah pegunungan kota ini sangat segar dan sejuk. Sehingga kota ini memiliki julukan ASRI yaitu Aman, Segar, Rindang dan Indah. Selain itu kota ini juga memiliki salah satu tempat wisata andalan yaitu Telaga Sarangan.
Kota magetan adalah salah satu kota yang sepi penduduk, apabila telah memasuki malam setelah Isya kota ini akan sepi. Walaupun kalian sedang berada di daerah perkotaan, kecuali untuk hari sabtu malam, khususnya di alun alun. Kota ini memiliki satu alun-alun dengan luas sekitar 800 m persegi yang berada tepat di depan Masjid Agung.
Contoh Teks Deskripsi Tentang Tumbuhan
Sirih
Sirih merupakan tanaman asli Indonesia yang tumbuh merambat atau bersandar pada batang pohon lain. Sebagai budaya daun dan buahnya biasa dimakan dengan cara mengunyah bersama gambir, pinang dan kapur. Namun mengunyah tumbuhan ini telah dikaitkan dengan penyakit kanker mulut dan pembentukan squamous cell carcinoma yang bersifat malignan.
Tumbuhan ini digunakan sebagai tanaman obat (fitofarmaka); sangat berperan dalam kehidupan dan berbagai upacara adat rumpun Melayu.
Tanaman merambat ini bisa mencapai tinggi 15m. Batang sirih berwarna coklat kehijauan,berbentuk bulat, beruas dan merupakan tempat keluarnya akar. Daunnya yang tunggal berbentuk jantung, berujung runcing, tumbuh berselang-seling, bertangkai, dan mengeluarkan bau yang sedap bila diremas. Panjangnya sekitar 5-8cm dan lebar 2-5cm. Bunganya majemuk berbentuk bulir dan terdapat daun pelindung ± 1mm berbentuk bulat panjang.
Pada bulir jantan panjangnya sekitar 1,5-3 cm dan terdapat dua benang sari yang pendek sedang pada bulir betina panjangnya sekitar 1,5-6 cm dimana terdapat kepala putik tiga sampai lima buah berwarna putih dan hijau kekuningan. Buahnya buah buni berbentuk bulat berwarna hijau keabu-abuan. Akarnya tunggang, bulat dan berwarna coklat kekuningan.
Contoh Teks Deskripsi Suasana Alam
Gunung Bromo Yang Menakjubkan
Gunung Bromo termasuk ke dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru yang terletak di Jawa Timur. Gunung bromo memiliki keinggian sekitar 2392 MDPL. Disekitar kawasan tersebut terdapat pasir yang terbentang luas sekitar 5.250 hektar. Dikawasan Gunung Bromo disediakan kuda untuk pengunjung yang ingin melihat lihat pemandangan disekitarnya. Hal yang menarik dan sangat indah untuk tidak dilewatkan ialah sunrise yang dapat kita lihat dari puncak Gunung Penamakan Bromo dengan ketinggian sekitar 2.770 meter.
Hal paling menakjubkan saat sunrise ialah melihat matahari yang mulai naik dengan perlahan diikuti dengan pemandangan semeru yang gagah ketika asap keluar. Sunggguh pemandangan yang tidak dapat diungkapkan dengan kata kata. Bahkan momen momen tersebut harus diabadikan dan tidak boleh dilewatkan.
Masyarakat asli Tengger tinggal di kawasan Gunung Bromo. Bahkan didalam masyarakat tersebut terdapat keyakinan bahwa Gunung Bromo merupakan tempat seorang pangeran yang telah mengorbankan hidupnya untuk keluarga. Tidak heran jika terdapat rutinitas khusus seperti festival Yadnya Kasada atau Kasodo. Festival tersebut terjadi pada bulan September-November (Bulan Kasada).
Pada bulan tersebut para masyarakat asli Tengger mengadakan upacara tahunan disekitar Bromo untuk melemparkan beberapa sajen kedalam kawah gunung berapi seperti uang, sayuran dan alam. Hal ini dilakukan dengan maksud sebagai ucapan rasa syukur kepada Dewa. Festival ini banyak pengundang turis asing dari mancanegara dan penduduk dalam negeri untuk pergi ke Bromo.
Gunung Bromo memiliki makna yakni Brahma atau seorang dewa Hindu menurut kisah yang beredar. Gunung Bromo merupakan gunung aktif yang besar meskipun ukurannya tidak sebenar gunung gunung di Indonesia lainnya. Gunung ini patut untuk disambangi karena keindahan alam dan udaranya yang sejuk disekitar kawasan Bromo. Bahkan karena keindahannya, para wisatawan terus berdatangan tanpa hentinya untuk datang ke Bromo. Maka dari itu Gunungg Bromo dikenal sebagai tempat wisata di Jawa Timur yang patut untuk disambangi.
Apabila anda ingin ke Gunung Bromo maka terlebih dahulu harus sampai ke kota Malang. Anda dapat melakukan perjalanan ke kota Malang melalui beberapa media transportasi seperti bus, pesawat, kendaraan pribadi ataupun kereta. Jika kita sudah sampai dikawasan Bromo maka dapat menggunakan kendaraan land rover 4×4 atau kendaraan Jeep agar perjalanan terasa lebih ringan.
Contoh Teks Deskripsi Tentang Buah
Buah Naga
Buah Naga adalah tumbuhan merambat seperti kaktus dan biasa hidup dengan baik di lahan yang kering atau lahan yang kekurangan air. Karena sifat epifinya, tanaman ini dapat tumbuh dengan baik di lahan yang tinggi kadar organiknya. Bunganya berwarna putih dan dan besar, dengan panjang 30 cm atau lebih. Ketika buah ini berbunga dan mekar maka akan menghasilkan aroma yang manis. Tanaman Pitahaya dapat menghasilkan buah 4-6 kali dalam setahun. Dan untuk memperbanyaknya bisa dengan cara menanam bijinya ataupun dengan cara di stek.
Buah Naga memiliki tampilan yang dramatis, berwana pink terang atau berkulit kuning (buah naga yang berasal dari Columbia ) dengan warna hijau seperti sisik tulang. Lama-kelamaan akan menyebar dan berwarna kuning ketika buah matang dan kulit buah akan mudah terkelupas. Buah ini berbentuk oval , elips atau berbentuk seperti buah pir . Di dalamnya mengandung daging dengan tekstur yang lembut dan rasa yang manis, terkadang sedikit agak asam. daging buahnya berwarna putih atau merah dengan biji yang berwarna hitam di keseluruhan daging buah. Biji buah naga menyerupai biji wijen dan rasanya seperti biji kaktus, dengan tekstur yangrenyah .
Buah naga juga disebut sebagai buah kaktus . Buah ini masih berhubungan erat dengan kaktus anggrek atau Epiphyllum . Epiphyllums dikenal karena bunganya yang besar dan nampak indah. Pitahaya dapat dikawin silang dan diserbuki oleh Epiphyllums.
Contoh Teks Deskripsi Rumah
Rumahku Surgaku
Rumahku terletak di Desa Banaran, Kecamatan Kandangan ,Kabupaten Kediri.Disinilah berdiri kokoh yang di hiasi kasih sayangi keluarga dan panorama pemandangan yang indah.
Bangunan tinggi dan ramping membuat rumahku terlihat mencolok dengan rumah rumah yang lain,dan mempunyai halaman yang luas yang sering di pakai bermain sepak bola oleh anak anak sekitar
Barisan bunga dan pepohonan membuat rumah terlihat sejuk dan rindang,Di kebun belakang rumah terlihat berbagai jenis pepohonan,seperti pohon mangga,pohon rambutan,pohon durian,pohon kelengkeng,jika berbuah pasti banyak teman yang datang untuk mencicipinya.
Rumahku terdiri dari 3 kamar tidur,dua kamar di ruang tengah yaitu kamarku dan kamar orang tuaku di ruang depan kamar khusus tamu,di depan juga terdapat ruang tamu,Ruang makan terdapat di ruang tengah,dan dapur berada di belakang
Rumahku berdiri tahun 2002 hingga saat ini masih berdiri kokoh walau di terjang hujan,badai dan panas matahari, Itulah sekilas details rumahku.
Contoh Teks Deskripsi Keadaan Sekolah
Keindahan Sekolahku
Sekolahku memiliki kawasan bersih dan sangat indah, dan memiliki udara yang sangar sejuk. Karena sekolah tersebut berada tepat dibawah lereng Gunung Merapi. Yang memiliki halaman parkir dan bola voli yang luas pada bagian depan sekolah. Pada bagian samping kiri sekolah ditumbuhi oleh berbagai macam tumbuhan, sehingga melengkapi keindahan sekolahku.
Karena termasuk sekoah favorit, lantai semua ruangan pada sekolahku sudah memakai keramik. Sekolahku memililki sekitar 30 ruang kelas, sehingga sekolahku terlihat luas. Karena semua ruang kelas berada tepat di atas tanah atau tidak di tingkat.
Sekolahku memiliki sebuah masjid yang biasa digunakan sholat oleh guru maupun para siswa. Bukan hanya itu masjid di sekolahku juga biasa digunakan untuk kegiatan sekolah. Seperti halnya pondok ramadhan, persentasi atau untuk pelajaran agama.
Karena termasuk sebagai salah satu sekolah yang maju, sekolahku memiliki 4 laboraturium yang berbeda. Warna seragam olahraga merah hitam menjadi ciri khas dari sekolahku. Selain itu waktu masuk tercepat juga menjadi salah satu keunikan dari sekolahku.
Contoh Teks Deskripsi Tentang Makanan
Soto Lamongan
Soto Lamongan adalah sajian makanan soto ayam yang khas dari Lamongan, Jawa Timur. Soto yang satu ini sangat khas dan berbeda dengan soto lainnya, baik dari segi penyajian maupun rasanya. Soto Lamongan merupakan salah satu makanan tradisional dari Lamongan yang sangat terkenal kelezatannya. Tidak hanya di daerahnya sendiri, namun juga merupakan masakan yang sangat terkenal di indonesia.
Soto Lamongan ini sedikit berbeda dengan soto lainnya. Salah satu ciri khas dari Soto Lamongan ini terletak pada serbuk krupuk udangnya yang sering disebut Poya. Apabila serbuk Poya tersebut di campurkan dengan kuahnya maka akan menghasilkan rasa gurih yang khas pada Soto Lamongan ini. selain rasanya nikmat, aroma Soto Lamongan ini juga sangat menggugah selera.
Proses pembuatan Soto Lamongan ini hampir sama dengan soto pada umumnya. Namun daging ayam yang digunakan adalah daging ayam kampung pilihan, sehingga menghasilkan rasa ayam yang gurih dan empuk. Untuk kuah dari Soto Lamongan ini dibuat dari bumbu khusus dengan aneka rempah yang membuat rasa kuahnya sangat kuat. Selain itu kuahnya juga menggunakan kaldu ayam asli sebagai penyedap rasa.
Dalam penyajiannya, Soto Lamongan ini disajikan dengan nasi dan bahan tambahan lainnya seperti suwiran daging ayam, irisan kol, tomat, daun bawang, mie bihun dan irisan telur ayam dalam satu mangkuk. Kemudian di siram dengan kuah soto dan ditamburkan Poya dan bawang goreng. Selain itu ada juga yang menambahkan seperti ceker ayam, kulit ayam, sayap ayam dan kentang gorengsebagai pelengkap. Untuk penambah rasa Soto Lamongan ini bisa di tambahkan seperti sambal, jeruk nipis dan kecap.
Soto Lamongan memiliki cita rasa yang gurih dan kuah yang bening dengan rasa ayam yang sangat terasa sehingga menjadi keistimewaan tersendiri pada Soto Lamongan ini. Tidak lupa juga campuran serbuk Poyayang menjadikan Soto Lamongan ini semakin terasa kelezatannya. Selain itu didukung dengan isi soto seperti suwiran daging ayam, daun bawang, telur dan bahan lainnya membuat Soto Lamongan ini sangat kaya akan rasa.
Contoh Teks Deskripsi Tentang Sekolah
Pondokku Taman Surgaku
Yayasan Al-Murofaqoh Al- Muafaqoh merupakan cikal bakal berdirinya PPTQ As-salafi. Pondok yang diresmikan pada tahun 2010 ini, berada di Blitar bagian barat tepatnya kecamatan Wonodadi. Pondok ini diasuh oleh KH. Abdul Kholiq Asnawi yang juga ketua KBIH Al-Khur Blitar. Saat ini santrinya mencapai hampir 100 orang.
PPTQ As-salafi merupakan salah satu pondok di Blitar yang sangat nyaman. Dari struktur bangunannya, pondok ini termasuk pondok yang modern. Sepanjang mata melihat, maka akan nampak warna hijau muda dan hijau tua yang mewarnai tembok bangunan tersebut. Dilengkapi dengan tiang bangunan yang cukup besar dan ukirannya yang indah, menambah keeolokkan gedung-gedungnya. Begitupun lantai yang dipasang keramik hijau tua. Tentu warna-warna yang serasi itu menambah sedap bila dipandang mata. Pondok ini jauh dari pandangan kebayakan orang yang menganggap pondok adalah kumuh.
Fasilitasnya juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Kamar yang luas dan dilengkapi dengan almari besar, bantal, kasur, etalase tampat Al-Qur’an, dan gantungan pakain yang memadai. Satu hal yang membuat kamar-kamar PPTQ As-salafi berbeda dari pondok lain yaitu tercukupinya kebutuhan oksigen di kamar-kamar. Hal ini karena tersedianya jendela yang besar. Kamar mandi juga sangat mencukupi. Kebersihan dan kenyamanan juga sangat diperhatikan. Pondok ini juga dilengkapi KOPESTREN (koperasi pondok pesantren), POKESTREN (pos kesehatan pesantren) dan WIFI. Tempat mecuci baju yang besih di lantai tiga, juga tempat menjemur pakaian yang memadai.
PPTQ As-salafi juga memperhatikan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan. Progam-progamnya sangat mendidik, menjadikan semua santri nantinya benar-benar siap terjun kemasyarakat. Mulai dari kegiatan sorokan mengaji Al-Qur’an, mengaji kitab kuning, hafalan Al-Qur’an, kegiatan ekstra qiro’ah dan sholawat. Bukan hanya itu, PPTQ As-salafi juga mempunyai kegiatan rutin jum’at yang berisi muhadloroh dan diba’.
Satu hal yang benar-benar beda dari pondok lain yang patut diacungi jempol. Semua fasilitas dan sarana prasarana itu didapatkan dengan gratis. Bahkan per bulan diberi uang saku, dan biaya sekolah umum ditanggung pondok. Semua itu akan didapat dengan syarat, mereka (santri) adalah orang-orang yang mempunyai komitmen dan tekad untuk menuntut ilmu, tekun dan ulet, bersedia untuk dididik, dan menaati peraturan yang ada.
Contoh Teks Deskripsi Produk
Taro Chips
TARO CHIPS merupakan produk makanan ringan berupa keripik talas yang terbuat dari talas pilihan sesuai dengan namanya. Produk ini diolah secara alami tanpa bahan pengawet dengan rasa yang renyah, dan gurih.
TARO CHIPS mengandung karbohidrat tinggi, protein, lemak, dan vitamin sehingga meskipun hanya berupa makanan ringan, TARO CHIPS juga menyediakan zat yang dibutuhkan oleh tubuh.Produk TARO CHIPS memiliki varian rasa. Dengan rasa yang renyah, gurih dan unik dapat menarik perhatian konsumen untuk mencoba dan membeli produk TARO CHIPS yang dapat dinikmati oleh konsumen.
TARO CHIPS memiliki kemasan yang menarik yang untuk saat ini hanya tersedia kemasan 250 gram saja. Produk TARO CHIPS tersedia dalam berbagai pilihan rasa diantaranya rasa gurih original, aroma Kari, Keju Pedas, jagung manis, jagung pedas, Barbeque.
Contoh Teks Deskripsi Kendaraan
Sepeda
sepeda adalah benda yang mana rangkanya terbuat dari besi yang dicat. memiliki roda sebanyak dua yang berasal dari karet. sepeda sangat membantu untuk menuju sebuah tempat, karena sepeda memiliki kecepatan yang lebih dibandingkan kita jalan kaki. menurut buku sejarah, sepeda pertama kali diciptakan oleh leonardo da vinci.
Cara kerja sepeda diantarnya kita menganyuh pedal dengan kedua kaki, menyetirnya dengan kedua tangan. Demi keamanan bagi pengendara, sepeda juga dilengkapi dengan rem depan dan belakang untuk menahan laju sepeda, bel untuk meminta jalan ( orang lain akan menepi) selain itu sepeda juga dilengkapi dinamo dan lampu untuk menerangi jalan pada saat malam hari.
Ukuran sepeda saat ini sangat bervariasi yang dibuat sesuai dengan kebutuhan, ada yang digunakan untuk anak-anak, dan orang dewasa. Ada juga yang dibuat untuk kebutuhan berkendara maupun untuk olahraga.
Contoh Teks Deskripsi Kegiatan
Kemah Riset Nasional
Kemah Riset Nasional merupakan agenda rutin 2 tahunan Racana Surya Tirta Kencana-Inggita Puspa Kirana yang berpangkalan di Institut Pertanian Bogor. Kegiatan yang dirintis pada tahun 2011 diprakarsai dari latar belakang perlunya pengetahuan riset bagi generasi muda Indonesia, hal tersebut karena tuntutan perkembangan zaman yang semakin canggih dan semakin tinggi tingkat persaingan antar negara. Indonesia sebagai negara yang memiliki anggota pramuka yang sangat banyak, menjadi sebuah kewajiban bagi generasi muda Indonesia untuk dapat berkembang dan bersaing di bidang riset agar tidak tertinggal dari negara-negara lain.
Segenap Keluarga Besar UKM Pramuka dengan segala kerendahan hati, mengundang seluruh Kamabigus (Kepala Sekolah) yang berpangkalan di SMA/SMK/MA untuk mengikuti kegiatan yang bergengsi di kancah nasional ini. Pengalaman dan pengetahuan mengenai riset sangatlah berguna sebagai bekal penegak/siswa-siswi yang menimba ilmu di pangkalan masing-masing. Kegiatan yang kali ketiganya akan dilaksanakan pada tahun 2015, sebelumnya Juara Umum 2011 diraih oleh SMK Informatika Kota Serang Banten, selanjutnya 2013 diraih oleh SMA Negeri 3 Unggulan Kayu Agung Sumatera Selatan, dan berikutnya tentu bagi pangkalan yang giat dan bersungguh-sungguh untuk mengikuti kegiatan tersebut, kami tunggu di Pangkalan Kampus Hijau Pramuka Institut Pertanian Bogor.
Informasi, bagi pangkalan yang memerlukan surat undangan resmi, dapat memberikan komentarnya di Fanspage UKM Pramuka IPB dengan format Nama Pangkalan_Alamat_Email_No Telepon.
Contoh Teks Deskripsi Tempat Wisata
Pura Mangkunegaran
Pura Mangkunegaran adalah salah satu tempat wisata budaya di kota Solo. Istana yang dibangun dengan sangat indah dan megah ini merupakan tempat kediaman resmi pemimpin Kadipaten Praja Mangkunegaran. Bangunan yang terletak di Jalan Ronngowarsito ini telah berhasil menjadi pusat budaya dan seni Kota Solo. Beragam koleksi di dalam istana merupakan peninggalan Kerajaan Mataram dan Majapahit.
Saat memasuki area pura/puro, Anda akan melihat halaman luas dan bangunan berarsitektur khas Eropa dengan tulisan Kavalerie-Artillerie. Begitu masuk ke bagian dalam pura, Anda akan disambut oleh pendopo bergaya Eropa-Jawa lengkap dengan seperangkat dengan gamelannya, Kyai Kanyut Mesem. Bila memungkinkan, datanglah ke tempat wisata di Solo ini pada hari Rabu, sebab gelaran gamelan rutin akan diselenggarakan di sana setiap hari Rabu. Ada juga sanggar tari tradisional dan modern yang latihannya dilaksanakan setiap hari mulai pukul 15.00 sore.
Saat masuk ke kawasan Pura, wisatawan akan ditemani oleh tour guide. Harga tiket masuk ke tempat wisata di Solo ini adalah sekitar Rp10.000 saja. Ada juga paket wisata Mangkunegaran Royal Dinner untuk Anda yang berminat menjajal sensasi makan malam dengan menu dan suasana kejawen khas keraton.
Bila memungkinkan, datanglah ke tempat wisata di Solo ini pada hari Rabu, sebab gelaran gamelan rutin akan diselenggarakan di sana setiap hari Rabu. Ada juga sanggar tari tradisional dan modern yang latihannya dilaksanakan setiap hari mulai pukul 15.00 sore. Saat masuk ke kawasan Pura, wisatawan akan ditemani oleh tour guide. Harga tiket masuk ke tempat wisata di Solo ini adalah sekitar Rp10.000 saja. Ada juga paket wisata Mangkunegaran Royal Dinner untuk Anda yang berminat menjajal sensasi makan malam dengan menu dan suasana kejawen khas keraton.
Contoh Teks Deskripsi Bencana Alam
Tsunami
Tsunami terjadi karena adanya gerakan di dasar laut yang menyebabkan munculnya energi dari dasar laut yang bergerak keluar dari titik utama dari munculnya pusat energi itu. Energi yang keluar itu paling sering berasal dari gempa bumi di dasar laut. Pergerakan bawah tanah yang tiba-tiba dan mempunyai kekuatan cukup besar mengakibatkan adanya gerakan longitudinal dari air yang bergerak menuju sekiternya. Yang menjadi permasalahan adalah ketika air laut yang bergerak itu ketika mendekat pesisir menjadi gelombang tinggi dengan kekuatan besar sehingga berdampak pada kerusakan yang sangat parah.
Daerah-daerah seperti Indonesia yang dikelilingi lempeng benua ini memang memiliki resiko gempa dan tsunami yang tinggi. Namun walaupun begitu harus ada upaya untuk menanggulangi atau setidaknya mengurangi dari dampak gempa dan tsunami ini.
Ada hal-hal yang bisa dilakukan untuk mengurangi terjadinya dampak dari tsunami itu misalnya tidak membuat bangunan di pesisir yangsangat dekat dengan laut. Menanam tanaman bakau di pesisir akan mengurangi energi dari gelombang yang datang itu. Tsunami merupakan kejadian sebagai akibat dari adanya goncangan di bawah laut yang menyebabkan adanya penyeimbangan air laut dengan bergerak menghindari pusat goncangan itu.
Contoh Teks Deskripsi Tentang Bisnis
Bisnis “Tempe Crispy” adalah usaha kecil yang bergerak di bidang produksi makanan ringan yaitu kripik tempe aneka rasa. Mengacu pada permintaan makanan iringan enak dan sehat yang sangat besar jumlahnya, membuat usaha keripik tempe aneka rasa inai menjadi pilihan utama untuk memulai usaha.
Dalam konsep bisnis “Tempe Crispy” tentunya yang akan paling ditekankan adalah kualitas keripik tempe yang enak dan lezat, keripik tempe yang sehat bebas kolestrol serta tanpa bahan pengawet dan tentunya keripik tempe yang bersih dan higenis. Dengan mengedepankan kebersihan pada saat proses produksi hingga proses pengemasan, yang pada akhirnya akan memberi rasa aman kepada konsumen. Selain itu bahan baku yang baik juga sangat menentukan dalam mewujudkan kualitas keripik tempe aneka rasa ini. Adapun yang akan digunakan sebagai bahan baku pembuatan keripik tempe ini adalah bahan baku tempe yang paling baik kualitasnya. Cara mewujudkannya yaitu dengan bekerjasama dengan pengusaha tempe sekitar.
Seperti pada pepatah “penampilan menentukan kesuksesan”. Usaha Tempe krispy” juga memperhatikan hal itu. kemasan keripik tempe akan dibuat semenarik mungkin.
Kesemua komponen diatas di konsep demi mewujudkan kepercayaan konsumen ketika memilih produk ini nantinya. Dengan begitu memungkinkan usaha “Tempe Krispy” ini Insya Allah dan sangat optimis akan mendapatkan keuntungan, berkembang dan mengalami pertumbuhan yang baik serta memiliki prospek yang bagus kedepannya. Hal ini dikarenakan dua hal penting yang terdapat pada usaha ini yakni kepuasan pelanggan dan kepercayaan konsumen.
Mulai dari produk yang sehat dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, enak dengan rasa bervariasi serta bersih dan higienis.
Contoh Teks Deskripsi Panjang
Keunikan Hutan Mangrove di Papua
Pulau Ajkwa yang berada di muara Sungai Ajkwa, Mimika, Papua, merupakan salah satu dari gugusan pulau dengan hutan mangrove di dalamnya. Hutan ini belum terjamah oleh keserakahan industri seperti yang dialami oleh hutan mangrove di daerah lain. Pulau yang mulai terbentuk pada awal 1990 ini memiliki kekayaan flora dan fauna yang bisa menambah wawasan setiap pengunjung melalui wisata sambil belajar.
Masa-masa awal terbentuknya Pulau Ajkwa dimulai dari peningkatan sedimentasi yang tinggi di muara Sungai Ajkwa. Pengendapan yang intensif ini akibat dari aliran tailing yang lolos dari daerah pengendapan Ajkwa dan membentuk daratan-daratan baru di muara Sungai Ajkwa. Sebagian dari daratan ini telah ditumbuhi oleh tanaman mangrove.
Berdasarkan data satelit, pulau ini mulai ditumbuhi tanaman mengrove sekitar 1997 dan baru menjadi pulau yang cukup stabil pada 2000. Tercatat dua spesies mangrove dalam kategori pohon, enam spesies mangrove dalam kategori belta, dan enam spesies mangrove dalam kategori anakan. Total spesies mangrove yang berada di pulau ini adalah empat belas spesies.
Adapun kepadatan mangrove di pulau ini adalah 126 pohon/hektare, 1.051 belta/hektare, dan 643 anakan/hektare. Di samping tumbuhan, ternyata di pulau ini juga dihuni berbagai hewan air seperti crustasea (kepiting dan udang), molusca (keong), dan cacing. Selain itu, tercatat 30 spesies crustasea, empat spesies molusca, dan tujuh keluarga cacing, yang beranak-pinak di pulau ini.
Hal ini menunjukkan bahwa hewan-hewan tersebut dapat hidup dan berkembang di daerah yang mengandung tailing. Hewan-hewan tersebut tidak memiliki tulang rangka tubuh sehingga tidak dapat menyelamatkan diri jika ada ancaman lingkungan di sekitarnya. Artinya, lingkungan pulau di sekitar Sungai Ajkwa tidak tercemari limbah seperti yang dialami oleh daerah lain.
Bahkan, komunitas hewan ini terus bertambah setiap waktu. Hutan mangrove di Pulau Ajkwa telah membentuk sebuah ekosistem kehidupan. Biota-biota laut yang hidup di sana memancing kedatangan berbagai jenis burung. Burung-burung di sana berwarna indah. Oleh karena itu, jika Anda ke sana, jangan lupa membawa teropong.
Dari lensa teropong, dapat diamati indahnya bentuk dan warna burung yang sedang bertengger di dahan pohon. Kicauan burung pun nyaring bersahut-sahutan seperti ingin meramaikan pulau yang tidak didiami oleh manusia ini. Ada yang bentuknya aneh seperti great-billed heron yang bertubuh kecil namun berparuh dan berleher panjang.
Ada pula red-headed myzomela yang bulu kepala hingga buntutnya berwarna merah dengan sayap berwarna hitam. Ada juga yang seluruh anggota tubuhnya berwarna-warni milik burung rufous-night heron. Burung ini memiliki bulu kepala berwarna hitam dengan jambul berwarna putih. Bagian leher hingga perut berwarna putih namun sepasang sayapnya berwarna cokelat. Kedua kakinya berwarna kuning, semakin menambah warna-warni burung ini.
Menariknya lagi, Pulau Ajkwa mungkin akan seperti pulau mati jika tidak ada burung nuri dan mangrove golden whistler. Kicauannya yang nyaring memecah kesunyian pulau ini. Mereka seperti saling bersahut-sahutan di pucuk pohon.
***
Demikianlah kumpulan contoh teks deskripsi yang bisa dibagikan pada postingan kali ini. Semoga contoh ini bisa menjadi literatur dan sumber pustaka yang membantu kamu untuk membuat teks deskripsi sendiri.
Nantikan terus informasi terupdate seputar Contoh Surat, Quotes, Kata-Kata dan informasi bermanfaat lainnya hanya di Ucapakankata.my.id. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow dan ikuti Ucapakankata.my.id. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!